Meski demikian, Diza menegaskan bahwa prestasi tersebut bukanlah akhir, melainkan menjadi pemacu untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan informasi publik.
“Ke depan, kami akan terus berbenah dan menyempurnakan layanan agar informasi yang disampaikan semakin tepat sasaran dan mudah diakses masyarakat,” pungkasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Perumda Air Minum Tirta Mayang Kota Jambi juga mencatatkan prestasi dengan menjadi satu-satunya BUMD yang meraih penghargaan keterbukaan informasi publik dengan predikat “Informatif”.
Direktur Utama Perumda Tirta Mayang, Dwike Riantara, menyampaikan bahwa penghargaan dari Komisi Informasi tersebut merupakan yang ketiga kalinya diterima oleh perusahaannya.
“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menjaga keterbukaan dan memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat,” ujarnya singkat.
Prestasi yang diraih Pemerintah Kota Jambi ini merupakan hasil dari sinergi lintas sektor. Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Jambi berperan sebagai leading sector, didukung penuh oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Kolaborasi dan kekompakan inilah yang menjadi kunci utama keberhasilan Pemkot Jambi dalam mempertahankan predikat Informatif selama lima tahun berturut-turut.