Harga Emas Pegadaian Serentak Menguat! Galeri24 & UBS Naik, Ini Daftar Terbarunya
jambidalamberita |
Sabtu, 17 Jan 2026 09:26 WIB
Reporter :
Kurniawan
Editor :
Kurniawan
Harga emas di Pegadaian kembali memanas. Emas UBS tembus Rp2,75 juta per gram, sementara Galeri24 ikut menguat, menarik minat investor di tengah ketidakpastian ekonomi global. - (Jambidalamberita.id)
Berita Terkini, Eksklusif di Whatsapp
+ Gabung
Jambidalamberita.id, JAMBI – Pergerakan harga emas di Pegadaian kembali menarik perhatian. Pada perdagangan hari ini, dua produk emas populer yakni Galeri24 dan UBS tercatat kompak mengalami kenaikan harga, sebagaimana tercantum di laman resmi Sahabat Pegadaian.
Emas Galeri24 naik tipis sebesar Rp3.000 per gram, dari sebelumnya Rp2.692.000 menjadi Rp2.695.000 per gram. Sementara itu, emas UBS mencatat kenaikan lebih tinggi, yakni Rp7.000 per gram, dari Rp2.742.000 menjadi Rp2.749.000 per gram.
Kedua produk emas tersebut tersedia dalam berbagai pilihan ukuran. Galeri24 dijual mulai dari 0,5 gram hingga 1 kilogram, sedangkan UBS tersedia dari 0,5 gram sampai 500 gram, sehingga memberi fleksibilitas bagi investor maupun masyarakat yang ingin menabung emas.
Berikut rincian harga emas Pegadaian terbaru per Sabtu pagi:
Harga Emas Galeri24
0,5 gram: Rp1.414.000
1 gram: Rp2.695.000
2 gram: Rp5.309.000
5 gram: Rp13.175.000
10 gram: Rp26.279.000
25 gram: Rp65.537.000
50 gram: Rp130.969.000